Total Tayangan Halaman

Jumat, Agustus 31, 2012

Tabayun??


Setiap orang mempunyai rasa dan pikirannya masing-masing. Terkadang begitu sulit untuk menebak apa yang dipikirkan orang lain. Mulai dari menebak perilakunya maupun apa yang sedang dipikirkannya. Memang si,, bukan pilihan yang bijak jika hanya menebak-nebak apa yang sedang dipikirkan orang lain ataupun menebak maksud orang lain hanya dengan melihat fisik luarnya saja. Namun, kebanyakan dari kita menilai orang yang baru kita kenal memang dari fisiknya terlebih dahulu.

Terkadang, penampilan fisik tidak mencerminkan siapa orang tersebut. Bahkan terkadang kita suka menebak-nebak apa yang dipikirkan orang lain tanpa menanyakan kebenarannya kepada orang yang bersangkutan.. nah, jadilah kesalahpahaman.
Sebenarnya mudah saja untuk mengetahui apa yang dipikirkan orang lain. Tanyakan langsung saja ke orangnya. Konfirmasikan apa yang dimaksud tanpa menebak-nebak hal yang tidak jelas. Tabayunkan-konfirmasikan. Dengan begitu, Insya Allah semuanya akan jelas dan tidak terjadi kesalahpahaman. Dan juga dapat menghindarkan kita dari su’udhan terhadap orang lain.

--semangat memperbaiki diri--

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tulis apa saja wis,,