Total Tayangan Halaman

Kamis, September 06, 2012

Masa…

Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang
  1. Demi masa.
  2. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian,
  3. kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.
(Qur’an Surat Al ‘Ashr: 1-3)
Sering kita lupa akan berapa banyak waktu yang telah kita pergunakan di dunia ini. Sebandingkah waktu yang kita pergunakan untuk mencari kehidupan dunia dengan waktu yang kita pergunakan untuk menghadap Sang Khalik??
 “Yaa Rabb,,, maafkan hamba yang terlalu egois untuk tidak melaksanakan perintahMu… selalu lupa akan nikmat yang telah banyak Kau beri… terlalu terlena dengan kehidupan dunia yang mamabukkan…
Padahal, telah Kau peringatkan kami untuk bisa mempergunakan waktu sebaik mungkin… telah Kau peringatkan kami akan bahayanya menyia-nyiakan waktu. Ya Allah,, Rabb pemilik semesta alam… kokohkan iman kami tetap di jalanMu, jagalah iman ini sampai akhir hayat kami, lindungi kami dari kejahatan-kejahatan yang dapat menyesatkan kami dari jalanMu, ampuni segaa kelalaian kami yang telah berpaling dariMu..”
Pergunakan waktu kalian sebaik mungkin, selalu optimis karena janji Allah itu PASTI!!!………

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tulis apa saja wis,,